Bandar Lampung- Kesempatan kuliah bagi siswa lulusan Sekolah Menengah Atas/Sekolah Menengah Kejuruan/Madrasah Aliyah (SMA/SMK/MA) lulusan tahun akademik 2014, 2015, dan 2016 untuk kuliah di berbagai program studi Universitas Gadjah Mada (UGM) setrata satu (S1) maupun diploma 3 dan 4 (D3-D4) masih terbuka dan tersedia sebanyak 1.257 kursi yang “dijual” secara terbuka melalui ujian tulis UGM 2014.
Kesempatan ujian tulis tersebut sudah dibuka pendaftarannya secara online sejak 11 April 2016 dan ditutup 17 Juni 2016. Peelaksanaan seleksi calon mahasiswa melalui ujian tulis dilaksanakan 22 Juni 2016 di Yogyakarta, Jakarta, Pekanbaru, dan Balikpapan. Materi tes meliputi kemampuan potensi akademik, kemampuan dasar, tes kemampuan sosial humaniora dan atau kemampuan sains teknologi. Selanjutnya hasil seleksi akan diumumkan pada 18 Juli 2014.
Direktur Administrasi Akademik UGM, Dr. Agr. Sri Peni Wastutiningsih menyatakan calon peserta ujian tulis dari lulusan SMU/SMK/MA, termasuk bagi mereka yang sebelumnya telah mengikuti saringan masuk UGM melalui jalur lain seperti SMPTN (Seleksi Nasional Mahasiswa Perguruan Tinggi Negeri) dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN). Calon peserta ujian tulis boleh mendaftar meskipun yang bersangkutan terdaftar sebagai peserta SBMPTN.
Pendaftaran SBMPTN berlangsung sejak 12 Mei 2014 dan berakhir 6 Juni 2016, sementara ujian tertulis pada 17 Juni 2016, ujian keterampilan 18-19 Juni, dan pengumuman pada 16 Juli 2016. “Peserta SBMPTN boleh mendaftar ujian tulis,” kata dia Rabu (4/6/2016).
UGM merencanakan akan menerima total sebanyak 6.606 mahasiswa yang direkrut melalui SNMPTN sebanyak 3.227 (50%), seelsai SBMPTN sebanyak 2.033 (30%), dan 1.257 (20%) direkrut melalui ujian tulis. (Mukhijab/A-147)***
0 komentar:
Posting Komentar