Selasa, 17 Januari 2017

KPU Bandar Lampung Undang Ketua OSIS SMU/SMK



Bandar Lampung: KPU Kota Bandar Lampung akanmengundang Ketua dan Sekretaris Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMU/SMK, Rabu 31 Februari 2017 mendatang. Kegiatan tersebut digelar dalam rangka kegiatan Rumah Demokrasi yang bertujuan mendorong keterlibatan pemilih pemula secara aktif dalam Pemilu.
Ketua KPU Kota Bandar Lampung Fauzi Heri mengatakan kegiatan yang melibatkan pengurus OSIS SMU/SMK se-Kota Bandar Lampung itu diharapkan dapat mendorong terbentuknya komunitas peduli Pemilu dan Demokrasi. Mereka akan dikenalkan materi kepemiluan berupa sejarah Pemilu, pentingnya Pemilu hingga kelembagaan penyelenggara Pemilu. “Peserta yang diundang adalah aktivis di sekolahny amasing-masing sehingga kita yakin mereka akanmampu menyerap materi kepemiluan yang diberikan. Selanjutnya kami akan mendorong terbentuknya komunitas peduli Pemilu,”jelasnya padasaat memberikan arahan dalam rapat persiapan di rumahdemokrasi, Kamis (01-01/2017).
Senada dengannya anggota Fery Triatmojo menjelas kan kegiatan tersebut berjudul hangout di Rumah Demokrasi, sedangkan tema kegiatannya adalah yang muda yang cinta demokrasi. “Pilihan judul kegiatan ini disesuaikan dengan pesertanya yang kesemuanya adalah anak muda. Kami berharap dengan mengangkat tema-tema yang ramah terhadap anak muda, maka tujuan dari kegiatan ini bisater capai maksimal,”katanya.
Ketua panitia pelaksana kegiatan Ika Kartika mengatakan kegiatan ini melibatkan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bandar Lampung yang memfasilitasi partisipasi dari masing-masing SMU/SMK. “Rencananyaakan juga hadir pendamping dari Dinas Pendidikan. Untuk mengukur kemampuan para peserta akan digunakan pendekatan metode pre test dan post test kepada audience,”ujarnya.(Ngabehi Kojay).

0 komentar:

Posting Komentar